Ketentuan Umum

KETENTUAN UMUM PESERTA, SANKSI DAN DEWAN JURI

Pasal 1

KETENTUAN PESERTA LOMBA

 

  • Peserta lomba adalah anak usia SD kelas 3-6.

 

Pasal 2

KETENTUAN SANKSI – SANKSI

  • Bagi peserta lomba yang tidak memenuhi ketentuan umum sebagaimana ditetapkan oleh panitia maka akan ditolak menjadi peserta.
  • Apabila santri yang bersangkutan telah terlanjur mengikuti lomba, maka santri tersebut dinyatakan gugur dan tidak boleh mengikuti lomba tahap berikutnya.
  • Apabila telah terlanjur menjadi juara, maka kejuaraanya akan dicabut (di diskualifikasi), kemudian peserta yang mendapat rangking berikutnya otomatis akan naik peringkat.

 

Pasal 3

KETENTUAN DEWAN JURI

Dewan juri berkompeten dalam bidangnya masing-masing.

 

 BAB III

TATA TERTIB PESERTA, DEWAN JURI DAN PROTES

Pasal 4

TATA TERTIB PESERTA

Penyisihan

  1. Peserta lomba mengupload video lomba di channel YouTube nya masing masing dengan tambahan hastag sonatarama (#sonatarama) pada judul video dan dan mengirimkan link video atau langsung mengirim karya ke nomor WhatsApp 0895363082321
  2. Berpakaian sopan muslim/muslimah
  3. Mengikuti ketentuan per kategori lomba

 

Pasal 5

TATA TERTIB DEWAN JURI

  1. Dewan Juri harus sudah siap 15 menit sebelum lomba dimulai pada Zoom meeting
  2. Dewan Juri harus berpakaian Muslim dan Muslimah.
  3. Setiap anggota Dewan Juri wajib menjalankan tugasnya sesuai dengan norma, kriteria penilaian yang berlaku, serta berlaku adil dan tidak memihak.
  4. Setiap anggota Dewan Juri wajib menghormati dan menjunjung tinggi keputusan Dewan Juri tentang hasil akhir lomba masing-masing, serta wajib merahasiakannya sampai pengumuman pemenang dibacakan.

 

Pasal 6

TATA TERTIB PROTES

  1.  Protes hanya dilakukan apabila terjadi hal-hal yang dianggap melanggar tata tertib lomba.
  2. Pengajuan protes hanya dapat dilakukan oleh koordinator TPA/wali yang bersangkutan dengan menghubungi panitia.
  3. Apabila protes dilakukan dengan memenuhi ketentuan diatas, maka panitia wajib memberikan tanggapan atas protes tersebut. Isi protes disidangkan melalui musyawarah panitia bersama Dewan Juri. Jawaban atas protes tersebut disampaikan secara langsung kepada koordinator TPA/wali yang bersangkutan.
  4. Pihak yang memprotes harus dapat menerima apapun yang menjadi ketetapan panitia.

 

Pasal 7

JENIS LOMBA, PESERTA, MATERI LOMBA DAN SISTEM PENILAIAN

  1. Lomba Adzan

Ketentuan:

  1. Materi adzan.
  2. Durasi adzan maksimal 5 menit
  3. Kriteria Penilaian: Lafal, Irama, dan Adab.
  4. Kriteria video :
  • Penampilan setengah badan
  • Pakaian yang digunakan rapi dan islami
  • Kualitas video bagus resolusi minimal 480p
  • Video yang dikirimkan harus video terbaru yang dibuat antara 13 April – 27April 2021

 

  1. Lomba Tartil

Ketentuan:

  1. Membaca ayat Al Baqarah ayat 135 -137
  2. Untuk final mengenai juz, surah, dan ayat yang dibaca merupakan wewenang dewan juri antara juz 1 – 5.
  3. Kriteria Penilaian: Tajwid, Makhroj, dan Lagu.
  4. Kriteria video :
  • Penampilan setengah badan
  • Pakaian yang digunakan rapi dan islami
  • Kualitas video bagus resolusi minimal 480p
  • Video yang dikirimkan harus video terbaruyang dibuat antara 13 April – 27April 2021

 

  1. Lomba Pildacil

Ketentuan:

  1. Durasi waktu maksimal 10 menit.
  2. Memakai pakaian yang rapi dan islami
  3. Tema Pildacil “Ramadhan”
  4. Kriteria Penilaian: Penguasaan materi, Intonasi, Isi(dalil), dan Mental
  5. Kriteria video :
  • Penampilan full badan
  • Pakaian yang digunakan rapi dan islami
  • Kualitas video bagus resolusi minimal 480p
  • Video yang dikirimkan harus video terbaru yang dibuat antara 13 April – 27 April 2021

 

  1. Lomba Puitisasi Al Qur’an (Puitisasi Terjemah Al Qur’an)

Ketentuan:

  1. Pilihan surah (1) Al Insyirah (94), (2) At Tin ( 95), atau (3) Al Ma’un (107)
  2. Cukup membaca terjemahan saja tanpa ayatnya.
  3. Kriteria Penilaian:
  • Penguasaan materi, Intonasi, dan ekspresi.
  • Teknik Vocal/Intonasi/Artikulasi/Aksentuasi, Penghayatan, Gesture (Ekspresi Gerak), Sikap, Kostum.
  1. Kriteria video :
  • Penampilan full badan
  • Pakaian yang digunakan rapi dan islami
  • Kualitas video bagus miniml resolusi 480p
  • Video yang dikirimkan harus video terbaru yang dibuat antara 13 April – 27 April 2021

 

  1. Lomba Mengarang Bebas Islami

Ketentuan:

  1. Mengarang essay bebas islami dengan tema “Menceritakan Pengalaman di Masa Pandemi Covid 19”, contoh: kegiatan ibadah, kegiatan sekolah, interaksi dengan teman, dll.
  2. Kriteria Penilaian:
  • Pemilihan kata (diksi)
  • Karangan ditulis antara 1000 – 1500 kata
  • Penulisan menggunakan font Times New Roman 12 pt
  • Kertas A4; Spasi 1,5; margin 4433 (Lihat Template)
  • Karangan disimpan dalam bentuk word ( identitas berisi nama, asal TPA/SD dan nomor yang dapat dihubungi ditulis di bawah karangan)

 

BAB IV

PENENTUAN PESERTA TERBAIK

Pasal 8

PENENTUAN PESERTA TERBAIK

 Peserta yang memperoleh jumlah nilai ranking ke-1, 2 dan 3 adalah peserta terbaik I,II, dan III pada bidang / cabang lomba yang bersangkutan.

 

Pasal 9

 KEPUTUSAN AKHIR DEWAN JURI

 Keputusan Dewan Juri tidak bisa diganggu gugat dan bersifat permanen.

  1. Penentuan peserta terbaik ditetapkan berdasarkan hasil penilaian juri dandiputuskan melalui rapat Dewan Juri.

Hal-hal yang belum diatur dalam tata tertib ini akan diatur kemudian (apabila diperlukan) dengan berdasarkan pada asas musyawarah mufakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published.Required fields are marked *